Selasa, 12 Maret 2013

Harlem Shake, apakah itu ?




Untuk yang belum tahu apa itu Harlem Shake,silahkan pergi dulu ke Youtube.

Nah,buat anda yang sudah tau,inialh ulasan saya mengenainya.

Harlem Shake,bisa diartikan sebagai 'Goyangan Harlem' . Dimana Harlem itu merupakan nama suatu kawasan di New York,Amerika.

Harlem Shake merupakan suatu tarian yang dilakukan olah sekumpulan orang dengan gerakan yang 'tidak beraturan' . Masing-masing penari menari dengan sesuka hati mereka sendiri,mereka menari dengan mengekspresikan apapun yang ada di pikiran mereka.Jikalau kita bandingkan dengan Gangnam Style-nya PSY,mungkin Harlem Shake akan terkesan 'konyol',dikarenakan gerakan Harlem yang tak beraturan,sedangkan Gangnam merupakan sebuah gerakan yang teratur.

Lalu,kenapa sebuah tarian yang tidak beraturan dapat menjadi trending topik di dunia hanya dalam waktu kurang dari 1 bulan ?

Sebelum kita menjawabnya,marilah kita simak terlebih dahulu,apa itu sejarah Harlem Shake.

Harlem Shake tercipta di daerah Harlem,New Yok.Suatu ketika,ada seorang pemuda yang suka mabuk-mabukan menari di sekitaran Harlem,karena dia sedang dalam kondisi mabuk,maka iapun menari dengan 'asal-asalan' . Tapi,dia mengaku bahwa dia menari diinpirasi oleh tarian Eskista dari Ethiopia.

Kemudian,pada tahun 2001,seorang musisi (kemungkinan besar seorang Disc Jokey) membuat sebuah video musik yang didalamnya ada tarian Harlem Shake.

Lalu pada tanggal 30 Januari,seorang vLog ( Video Blogger) mengunggah video Harlem Shake ke Youtube dengan musik temanya berasal dari seorang DJ yang bernama  Baauer.

Dari atas pasti muncul pertanyaan,jikalau Harlem Shake memanglah semenarik sekarang,mengapa pada tahun 2001,ketika Harlem Shake pertama kali ada,tidak langsung heboh seperti sekarang ?

Mungkin inilah ulasan penuh saya mengenainya.

Harlem Shake,sebuah tarian yang dipenuhi kostum tidak beraturan dan gerakan tidak beraturan.Semua serba tidak beraturan.Dan ketidak teraturan itu ialah,seperti yang kita tahu,merupakan sebuah bentuk fenomena yang disebabkan oleh Dajjal,The One Eye.

Para penari Harlem Shake,akan memakai kostum yang berantakan,tidak sesuai dengan bagian lainnya.Contoh : Di badan memeka Baju warna pink,kepala pakai warna hijau,dan celana warna hitam ketat. Dengan sesama komponen di badan masing-masing saja tidak serasi,apalagi dengan para penari lainnya ??

Kebebasan mereka dalam menari,mungkin dapat melambangkan demokrasi,kebebasan dalam mengekspresikan apa yang ada di dalam benak mereka.

Ketidakteraturan mereka dalam memakai kostum,mungkin dapat melambangkan ketidakpedulian mereka terhadap apa pun yang ada di mata publik,atau dapat juga berarti sama dengan gerakan mereka,kebebasan berekspresi.

Lalu,apa tujuan Harlem Shake ?

Mungkin,tujuannya ialah untuk menunjukkan pada dunia,bahwa manusia merupakan makhluk yang tidak bisa diatur,tidak bisa dikekang dalam berekspresi,baik ekspresi yang baik maupun buruk.

Harlem Shake sudah pernah dipublikasikan pada tahun 2001,dan baru populer setelah 2013.

Ini bisa disebabkan,karena pada tahun 2001,kekuatan Demokrasi dan kebebasan berekspresi belumlah terlalu kuat.Sedangkan pada tahun 2013 ini ?? Jangan ditanya lagi.

Pada 2001 dulu,berbagai hal unik dan tidak biasa belumlah terlalu menarik perhatian publik,dan sekarang ? Semua hal unik,baik yang lumrah maupun tidak,dapat kita temukan di internet.

Mungkin,hanya itulah yang dapat saya berikan pada anda-anda sekalian.

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

1 komentar:

Shazifa Mall Shop mengatakan...

izin share...

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | GreenGeeks Review