Jumat, 10 Juni 2011

Pengertian Gunung Api

Gunung api atau sering disebut gunung berapi adalah bukit atau gunung yang mempunyai lubang kepundan sebagai tempat keluarnya magma dan atau gas ke permukaan bumi.
Indonesia mempunyai 129 buah gunungapi aktif atau sekitar 13% dari gunungapi aktif didunia. Seluruh gunungapi tersebut berada dalam jalur tektonik yang memanjang mulai dari Pulau-pulau Sumatera, Jawa, Nusa Tenggara, Kep. Banda, Halmahera dan Kep. Sangir Talaud yang menempati seperenam dari luas daratan Nusantara. lebih dari 10% populasi penduduk berada dikawasan rawan bencana gunungapi. Selama 100 tahun terakhir lebih dari 175 ribu manusia menjadi korban akibat letusan gunungapi.
Salah satu upaya penanggulangan terhadap dampak bahaya letusan gunungapi dengan tujuan meminimalkan bencana yang mungkin terjadi dibuat Peta Kawasan Rawan Bencana (KRB) Gunungapi. Peta tersebut digunakan oleh Pemda setempat dan masyarakat sebagai petunjuk dalam usaha penyelamatan diri dari ancaman bahaya letusan gunungapi. Disamping itu, peta ini dapat dijadikan acuan dalam penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah di suatu kawasan gunungapi. Pengamatan gunungapi berupa penyelidikan dan pemantauan merupakan suatu upaya untuk mengetahui sifat serta ciri erupsi dan tingkat kegiatan gunungapi.
Gunungapi selain dapat menimbulkan bencana, juga dapat memberikan manfaat yang besar bagi kehidupan manusia. Manfaat tersebut berupa sumberdaya bahan galian, sumberdaya energi dan sumberdaya lingkungan yang dapat diupayakan untuk kesejahteraan umat manusia.


STRUKTUR GUNUNG API
  
Magma
Magma adalah cairan silikat pijar bersuhu antara 9000 sampai dengan 14000 yang terdapat di dalam bumi di bawah tubuh gunungapi.

Kawah Utama
Lubanga erupsi berdiameter kurang dari atau sama dengan 2 km yang terletak di bagian puncak gunungapi, sebagai hasil erupsi pusat.

Pipa Kawah
Suatu lubang/rekahan yang merupakan bidang lemah pada kerak bumi, tempat magma menerobos ke permukaan bumi (terjadinya erupsi gunungapi).

Kawah samping
Lubang erupsi berdiameter kurang dari datau sama dengan 2 km yang terletak di bagian lereng tubuh gunungapi, sebagai hasil erupsi samping.

Kerucut Parasit
Kerucut yang terbentuk dari akumulasi material hasil erupsi di luar kawah utama, yang terletak di bagian tubuh gunungapi dengan ukuran lebih kecil dari kerucut gunungapi utamanya.

Leleran Lava
Lava yang mengalir dari lubanga kawah, sebagai akibat magma yang keluar ke permukaan bumi secara efusi.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | GreenGeeks Review